Oknum PNS Asal Riau Dicokok Polres Jakarta Timur

Selasa, 18 Juli 2017 17:49
BAGIKAN:
Ilustrasi

BENGKALISONE -Polres Jakarta Timur meringkus enam pria yang diduga sebagai pengguna sabu. Salah satu dari enam pria tersebut diketahui berstatus pegawai negeri sipil (PNS) di Provinsi Riau berinisial RBF (52).

Enam orang yang diringkus berinisial PH (52), RF (48), OSA (48), KPW (21), RBF (52), dan MA (24). Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Andry Wibowo menuturkan pengungkapan ini berawal dari laporan masyarakat. Awalnya polisi meringkus tiga orang yang kedapatan sedang asyik mengisap sabudi Jalan Plapon, Kayu Putih, Pulo Gadung, Minggu (16/7)

"Awalnya petugas mendatangi dan menggerebek tiga laki-laki, salah satunya PH yang sedang mengkonsumsi narkotika jenis sabu. Ketika kami geledah, ditemukan alat isap dan narkoba sisa pakai," kata Andry saat dikonfirmasi, Selasa (18/7) dilansir merdeka.com.

Andry menambahkan, petugas melakukan pengembangan dan menangkap kembali tersangka lainnya. "Salah satu yang diamankan yakni seorang PNS. Dari tangan mereka, petugas menyita 40 gram sabu," katanya.

Hingga kini polisi masih mendalami kasus tersebut. "Selanjutnya tersangka di bawa ke Mapolrestro Jakarta Timur, guna proses penyelidikan lebih lanjut," ucap Andry.(mdk)

BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dalam Sepekan Targetkan 10.860 Dosis Penerima

    BENGKALIS - Selama sepekan ini, Dinas Kesehatan (Diskes) secara serentak melaksanaan vaksinasi baik di titik yang ditentukan maupun di fasilitas pelayanan ke

  • 49 Pasien Covid di Kabupaten Bengkalis Dinyatakan Sembuh

    BENGKALIS - Hari ini terkonfirmasi 15 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis, Minggu 20 Juni 2021, 1 orang meninggal dunia dan 49 lainnya dinyatakan s

  • Satgas Covid-19 Bengkalis Jaring 30.847 Warga Pelanggar Prokes

    BENGKALIS - Tim Satuan Tugas (Satgas) Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 Kabupaten Bengkalis memberikan teguran kepada 30.847 warga Kabu

  • Reses Wakil DPRD Bengkalis, Syahrial Fokus Kesehatan dan Lapangan Kerja

    BENGKALIS- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Syahrial berkunjung ke delapan titik daerah pemilihnya dalam rangka menjemput aspirasi masyarakat di Pulau R

  • KOMENTAR