• Home
  • Hukum & Kriminal
  • Pendistribusian Logistik Pilgubri 2018 di Bengkalis Mendapat Pengawalan Polisi

Pendistribusian Logistik Pilgubri 2018 di Bengkalis Mendapat Pengawalan Polisi

Senin, 25 Juni 2018 07:14
BAGIKAN:

BENGKALIS - Kapolres Bengkalis AKBP Yusup Rahmanto SIK. MH, beserta jajaran melakukan peninjauan serta pengamanan Pendistribusian Logistik Pemilihan Gubenur dan Wakil Gubenur Riau.

Peninjauan langsung oleh Kapolres Bengkalis, Minggu 24 Juni 2018 pada pukul 10.50 Wib tepatnya di Kantor KPUD jalan Pertanian Bengkalis yang diterima langsung Ketua KPU Defitri Akbar beserta komisioner KPU.

"Hari ini, kita melakukan pengawalan terhadap pendistribusian logistik Pemilukada Gubenur dan wakil Gubenur Riau. Semoga di hari H tepatnya Rabu 27 Juni 2018 nantinya, kita harapkan keadaan tetap aman dan terkendali," ungkap Kapolres Bengkalis AKBP Yusup Rahmanto.

Rencana pengiriman Logistik Pilgubri 2018, lanjut Kapolres itu disetiap kecamatan se-Kabupaten Bengkalis.

Dari pantauan, peninjauan Kapolres Bengkalis itu langsung didampingi Ketua KPU, Kapolsek, Danramil 01/Bengkalis, Kasat Intelkam serta instansi terkait.

"Alhamdulilah, selama peninjauan, situasi terdapat aman dan terkendali, semoga sampai di hari H penyelenggaraan nantinya,"ujarnya.

Sebelumnya, Kapolres Bengkalis AKBP Yusup Rahmanto mengaku sudah menerjunkan sebanyak 414 Personel dan dibantu BKO Brimob Polda Riau.

Disamping itu, saat disinggung sejauh ini apakah ada ditemukan masalah, diungkapkan Kapolres, untuk sejauh ini, belum ada ditemukan masalah dan masih berjalan lancar.

"Alhamduliha, sampai sekarang ini masih berjalan lancar, sinergitas kita dari KPU, Polri, Panwaslu dan instansi terkait lainnya, sampai sekarang semua kita laksanakan dengan baik,"ujar Kapolres lagi.

Selain itu, Kapolres Bengkalis juga berharap dan menghimbau kepada seluruh masyarakat agar menciptakan pilkada yang damai.

"Kita menghimbau tanggal 27 itu masyarakat harus datang ke TPS, karena, itu kesempatan kita untuk memberikan hak pilih. Tetapi tentunya, pilkada damai kita utamakan, boleh beda pilihan tapi tidak perlu kita sampai bermusuhan. Siapa menang dan kalah harus sama-sama siap untuk menerima itu,"tambahnya.[And]

BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dalam Sepekan Targetkan 10.860 Dosis Penerima

    BENGKALIS - Selama sepekan ini, Dinas Kesehatan (Diskes) secara serentak melaksanaan vaksinasi baik di titik yang ditentukan maupun di fasilitas pelayanan ke

  • 49 Pasien Covid di Kabupaten Bengkalis Dinyatakan Sembuh

    BENGKALIS - Hari ini terkonfirmasi 15 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis, Minggu 20 Juni 2021, 1 orang meninggal dunia dan 49 lainnya dinyatakan s

  • Satgas Covid-19 Bengkalis Jaring 30.847 Warga Pelanggar Prokes

    BENGKALIS - Tim Satuan Tugas (Satgas) Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 Kabupaten Bengkalis memberikan teguran kepada 30.847 warga Kabu

  • Reses Wakil DPRD Bengkalis, Syahrial Fokus Kesehatan dan Lapangan Kerja

    BENGKALIS- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Syahrial berkunjung ke delapan titik daerah pemilihnya dalam rangka menjemput aspirasi masyarakat di Pulau R

  • KOMENTAR