Syahbandar akan Panggil Kapten dan Kru Batam Jet II

Senin, 14 April 2014 15:41
BAGIKAN:
Agussetiawan
Alai saat dievakuasi Pihak SAR
BENGKALISONE, POG - Kecelakaan penumpang Kapal Ferry Batam Jet II warga Desa Padekik, Kec. Bengkalis Alai (34) beberapa pekan lalu yang jatuh dilaut dan ditemukan sudah meninggal Dunia setelah 3 hari dilakukan pencarian di peraiaran Selat Bengkalis tersebut, kini kasusnya masih ditindak lanjuti pihak Kesyahbandaran dan Otoritas pelabuhan Kabupaten Bengkalis.

Menurut keterangan Kepala Kesyahbandaran dan Otoritas Kab. Bengkalis M. Fikri, Senin (14/4/14) mengatakan bahwa hari ini berita acara BAP kasus penumpang Batam Jet II kemarin itu hampir rampung, "pihak kami masih terus melakukan penyelidikan terkait penumpang yang jatuh dari kapal Ferry tersebut, "katanya.

Dikatakan Fikri, pihaknya dalam minggu ini akan memanggil Kapten Bantam Jet II yang bernama Darwis Sagala dan beberapa orang kru Bantam Jet II yang didalamnya perwira dan ABK untuk dimintai keterangannya secara langsung. 

"Kita dalam pemanggilan ABK itu bukan keseluruhan, tetapi saat penumpang Kapal Ferry itu jatuh kelaut, ABK nya pada saat itu ada, maka mereka tetap harus membuat berita acara sebagai kesaksian pernayataan mereka, "jelas Fikri.

Fikri juga menjelaskan sehubungan penumpang kapal Ferry Bantam Jet II yang jatuh kelaut hingga meninggal itu hingga sampai saat ini belum dapat mengarah ketersangka, lantaran masih dalam proses penyelidikan dan pihak Kapten beserta kru belum dimintai keterangan secara empat mata. 

"Kita belum dapat menentukan apakah dengan jatuhnya Alai dari Kapal Ferry hingga meninggal itu akan mengarah ada tersangkanya apa tidak, sebab kita msih dalam proses penyelidikan, nanti setelah penyelidikan selesai baru kita tahu apa yang sebenarnya terjadi terhadap Alai yang jatuh kelaut tersebut, "ujarnya lagi.  

Lanjut Fikri, saksi penumpang sebagai kunci kesaksian sudah ada berita acara dikantor kita, walaupun kedua penumpang itu bukan orang Bengkalis dan pihak kita tinggal menunggu kesaksian dari pihak Kapal Ferry Batam Jet II yang dalam minggu ini akan dilakukan pemanggilan 

"Jika pemanggilan seluruh kru dari kapal telah selesai beserta berita acaranya, maka Insa Allah Minggu depan sudah dapat kita ketahui sebenarnya yang terjadi terhadap pemunpang yang jatuh dari kapal tersebut," tambah Fikri.

Fikri menambahkan bahwa pihaknya dalam kasus ini tetap mengedepankan keterangan dari saksi penumpang dan seluruh kru Kapal Ferry itu dan bukti bukti lain untuk dilakukan proses lebih lanjut untuk menentukan dan rangkumkan apa sebenarnya terjadi pada Batan Jet II hingga salah satu dari penumpang tersebut jatuh kelaut sampai meninggal. 

"Makanya berilah kami kepercayaan untuk memproses kasus ini sesuai tupoksi dan prosedur yang ada hingga tuntas dan mudah-mudahan Minggu depan, BAP sudah dapat kita ekspost," ujar Fikri lagi. (gus)
BAGIKAN:
KOMENTAR