Tersangka 'Meranti Berdarah' Bertambah Jadi Enam Orang, Satu Polwan

Kamis, 27 Oktober 2016 16:00
BAGIKAN:
Kerusuhan Meranti
PEKANBARU-Tersangka kasus kerusuhan massal di Kota Selatpanjang atau dikenal dengan peristiwa Meranti "Berdarah" bertambah menjadi enam. Satu dari dua tersangka yang baru ini merupakan oknun personil polisi wanita (Polwan).

Direktur Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Riau, Kombes Pol Surawan kepada wartawan, Kamis (26/10/16), membenarkan ada penembahan dua tersangka baru penganiayaan Apriadi Pratama, honorer Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kabupaten Meranti.

Sayangnya, Surawan belum mau membeberkan inisial dan pangkat kedua tersangka baru itu.

"Awalnya empat (tersangka, Red) sekarang enam," terangnya.

Ditanya peran kedua tersangka baru ini, Direktur Ditreskrimum Polda Riau, mengaku masih mendalaminya. "Untuk memastikan perannya, kita akan melakukan pemeriksaan ulang," kata Surawan lagi.

Terlepas soal itu, dalam kasus insiden Meranti Berdarah, pihak Polda Riau sebelumnya sudah menetapkan empat tersangka, yakni Bripda AS (anggota Reserse Polres Kepulauan Meranti), Brigadir DY (anggota Polsek Tebing Tinggi), Bripda EM (anggota Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu Polres Kepulauan Meranti) dan Bripka D (oknum anggota Polres Kepulauan Meranti).(riauterkini)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Itwasda Polda Riau Audit Kinerja Polres Meranti Tahap II Aspek Pengelolaan dan Pertanggungjawaban

    SELATPANJANG - Kinerja Polres Kepulauan diaudit Tahap II Aspek Pengelolaan dan Pertanggung jawaban oleh Itwasda Polda Riau yang berlangsung di Ruang Vicon Polres Kepulauan
  • Fraksi DPRD Sampaikan Pandangan Terhadap Pendapat Bupati

    MERANTI - DPRD Kepulauan Meranti kembali melaksanakan sidang paripurna lanjutan dengan agenda mendengarkan tanggapan Bupati terhadap pandangan fraksi dan jawaban DPRD atas
  • Polres Meranti Gelar Vaksinasi Massal di Desa Lukun

    MERANTI - Polres Kepulauan Meranti kembali menggelar vaksinasi Covid-19 secara massal. Kali ini, sebanyak 360 dosis diberikan di Gedung Serba Guna Desa Lukun, Kecamatan Teb
  • Sambut Hari Bayangkara ke 74, Polsek Bengkalis Bersihkan Tempat Ibadah

    BENGKALIS - Menyambut Hari HUT Bayangkar ke 74 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2020, Kepolisian Sektor Bengkalis, Polres Bengkalis megisi kegiatan dengan meng

  • KOMENTAR