• Home
  • Nasional
  • Hujan malam hingga Senin pagi,ini daftar genangan di jalanan Jakarta

Hujan malam hingga Senin pagi,ini daftar genangan di jalanan Jakarta

Senin, 09 Februari 2015 08:36
BAGIKAN:
JAKARTA, PESISIRONE.com - Hujan semalaman hingga Senin (9/2) yang mengguyur Jakarta dan sekitarnya menimbulkan banyak genangan di jalan-jalan utama. Akibatnya, kemacetan lalu lintas Senin pagi ini terjadi di banyak tempat.

Berikut ini laporan genangan di jalan-jalan utama Ibukota dipantau merdeka.com.

1. Kondisi banjir sekitar 30 cm di dpn Untar arah Tomang.

2. Kondisi genangan air di simpang Jl Matraman, Jaktim.

3. Kondisi banjir sekitar 25 cm di Underpass Senen Jakpus.

4. Genangan 30-40 cm di jalur lambat Jl. Letjen Suprapto Jakpus, sementara dialihkan ke jalur cepat.

5. Genangan di underpass suprapto.

6. Genangan 20-40 cm di Jl. Kapuk Raya.

7. Genangan 15 cm di depan Pasar Cakung Jaktim.

8. Genangan 30-40 cm di dkt SPBU Kamal Jakbar, bagi kendaraan sejenis sedan dihimbau agar tidak melintas.

9. Genangan 20-40 cm di Jl. Kota Bambu Utara 1 Jakbar.

Hingga pukul 08.00 WIB, hujan masih terus mengguyur Jakarta.(mdk)

BAGIKAN:
KOMENTAR