Bupati Bengkalis Imbau Masyarakat Tidak Bakar Lahan

Kamis, 13 Maret 2014 13:17
BAGIKAN:
BENGKALIS, POG - Usai Pelaksanaan Sholat Istisqo dilapangan tugu Bengkalis yang di ikuti hampir 3000 jama'ah, Bupati Bengkalis Herliyan Saleh Menghimbau agar masyarakat tidak melakukan pembakaran lahan yang bisa mengakibat buruk terhadap lingkungan.

Hal itu diungkapkan Bupati Bengkalis Herliyan Saleh kepada Sejumlah wartawan usai Pelaksanaan Sholat sunat Istisqo, Kamis (13/3/2014). Dikatakan Herliyan Pelaksanaan Sholat sunat Istisqo ini di gelar karena melihat kondisi cuaca kemarau di Bengkalis sudah dinilai sangat Ekstrim dan musibah pun terjadi baik itu kebakaran Hutan, lahan bahkan sudah ada rumah warga yang terbakar.

"Terlebih lagi asap yang sudah membahayakan lingkungan, beberapa sekolah juga sudah kita liburkan karena berhubung dengan Penyakit Ispa, Iritasi Mata yang semakin meningkat, Ungkap Herliyan.

Menurut Bupati, berbagai upaya telah dilakukan Pemerintah kabupaten Bengkalis, Pemprov bahkan Pusat untuk menanggulangi kebakaran hutan dan lahan di Riau, khususnya di Bengkalis namun semua belum efektif.

"Sejauh ini belum menunjukkan hasil yang memuaskan. Semoga saja dengan dilakukannya sholat Istisqo hujan segera turun, dan kepada masyarakat saya harapkan jangan melakukan pembakaran yang bisa menyebabkan cuaca semakin tidak sehat dan memperburuk situasi lingkungan. (Gus)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Musim Penghujan Rentan Diare, Begini Penjelasannya

    BENGKALIS – Disamping penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) yang sering diderita oleh ribuan masyarakat Bengalis, pada saat kabut asap melanda Negeri Junjungan, Diar
  • P2TP2A Harap Pelaku Pembuangan Bayi di Kuala Alam Secepatnya Ditangkap

    BENGKALIS -Pusat Pelayan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kabupaten Bengkalis berharap pihak Kepolisian mengusut tuntas dan menangkap pelaku pembuang bayi yang dite
  • PIK-R Nuansa SMANSA Solusi Masalah Para Remaja

    BENGKALIS -Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) yang bermukim di SMAN 1 Bengkalis siap menjadi sahabat sejati sekaligus memberikan solusi berbagai macam masalah bagi remaja
  • PKMJ Bengkalis Salurkan Bantuan Atap Seng Di Siak Kecil

    BENGKALIS- Paguyuban Keluarga Masyarakat Jawa (PKMJ) Kabupaten Bengkalis menyalurkan bantuan 180 keping atap seng yang diperuntukkan untuk Sanggar Seni Paguyuban Jawa dan Mushalla
  • KOMENTAR