Di Kecamatan Bukit Batu dan Siak Kecil

Bupati Bengkalis Tinjau UN Tingkat SMP/MTs

Selasa, 06 Mei 2014 15:48
BAGIKAN:
ERWIN
Bupati Bengkalis H HErliyan Saleh didampingi Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Bengkalis Jumari memantau Pelaksanaan UN di MTs N Sungai Pakning Desa Dompas Kecamatan Bukit Batu, Selasa (6/5)

SUNGAIPAKNING, POG -- Bupati Bengkalis H. Herliyan Saleh,  meninjau langsung pelaksanaan Ujian Nasional (UN) pada sejumlah SMP di Kecamatan Bukit Batu dan Siak Kecil, Selasa (6/2014). Dalam peninjauan itu, Bupati didampingi Kepala Dinas Pendidikan Herman Sani, Kepala Inspektorat Muklis, Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Bengkalis H. Jumari, Camat Bukit Batu M Fadlul Wajdi dan Camat Siak Kecil zulkifli.

Peninjauan pertama dilakukan Bupati bersama rombongan ke SMPN 1 Bukit Batu Sungai Pakning, dilanjutkan peninjauan ke Madrasah Tsanawiah Negeri (MTS) Bukit Batu, setelah itu  peninjauan dilanjutkan ke SMPN 1 Siak Kecil dan kemudian Bupati dan rombongan melanjutkan ke Madrasah Aliyah (MA) Auladan Shalihan untuk menghadiri acara pelepasan kelulusan kelas XII angkatan I.

Bupati Bengkalis H. Herliyan Saleh usai peninjuaan kepada sejumlah wartawan mengatakan bahwa untuk pelaksaan UN tingkat SMP ini berjalan dengan lancar dan tidak ada dietmui kendala baik mengenai soal dan persoalan lainnya.

“Untuk pelaksanaan berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala persoalan selam ujian berlangsung,” ujar Bupati.

Ketika ditanya mengenai target rangking kelulusan terutama tingkat SMA bupati mengungkapkan bahwa untuk mencapai hal tersebut ada  beberapa aspek yang  harus dipenuhi, pertama akses karena saat ini banyak i SMA, SMK dan MAN yang masih  memilki keterbatasan akses seperti peralatan dan sarana belajar yang tidak terpenuhi, kedua mutu diaman keberadaan guru dan dari tahun ketahun persoalan makin berat dan harus dijadikan pengalaman dan menjadi berat serta befariasi dan harus bijak serta arif mengambil sikap ini

“Saya yakin dan percaya atas komitmen semua pihak untuk memperbaiki dan insya allah target bagi saya jelas yang terbaik untuk tingkat kelulusan SMA nantinya,” harap Bupati.

Mengenai guru kata Bupati saat ini masih terkendala dengan kekurangan tenaga pendidik disekolah, kualitas guru saat ini juga masih kurang dan pemerataan guru sepertinya masih juga kurang seperti kurangnya tenaga pendidik di daerah pedesaan.

“Sistim pemerataan guru saat ini akan kita lakukan rotasi,  ini harus dilakukan agar ada pemerataan tenaga pendidik baik di perkotaan maupun perdesaan berjalan dengan baik,” tegas Bupati.(WIN)

 



 

BAGIKAN:
KOMENTAR