• Home
  • Pendidikan
  • Pembayaran Tunjangan Guru Madrasah Masih Tunggu Pengesahan APBD Perubahan oleh Pemrov Riau

Pembayaran Tunjangan Guru Madrasah Masih Tunggu Pengesahan APBD Perubahan oleh Pemrov Riau

Senin, 28 November 2016 15:02
BAGIKAN:
Jumari

BENGKALIS - Kementrian Agama (Kemenag) Bengkalis akan membayarkan tunjangan kesejahteraan guru honorer Madrasah. Pembayaran Tunjangan Kesejahteraan tersebut tinggal menunggu pengesahaan APBD Perubahaan 2016 Bengkalis oleh provinsi.

Hal ini diungkap Kepala Kantor Kemenag Bengkalis, Jumari, Senin (28/11) saat dihubungi.

"APBD Bengkalis sudah disahkan oleh dewan beberapa waktu lalu. Namun saat ini masih di tangan pemerintah provinsi. Kalau sudah disahkan provinsi nanti kita bayarkan tunjangan kesejahteraan guru honorer tersebut, ungkap Jumari.

Menurut dia, setelah disahkan nanti, pihaknya bersama pemerintah Bengkalis akan melakukan penandatanganan nota kesepahaman dana hibah yang dianggarkan untuk pembayaran tunjangan kesejahteraan tersebut.

"Setelah nota kesepahaman itu, baru kita bayarkan Tunjangan Kesejahteraannya," tandas Jumari.

Seperti diketahui, guru honorer Madrasah yang ada di Bengkalis sejak bulan Januari hingga sekarang belum memperoleh tunjangan kesejahteraan. Pasalnya terjadi perubahan mekanisme penggunaan dana hibah yang telah dianggarkan Pemkab.

Sehingga Pemkab Bengkalis kembali menganggarkan dana hibah pembayaran tunjangan kesejahteraan tersebut pada APBD Perubahaan, agar bisa di cairkan disalurkan nantinya kepada guru honor madrasah di Bengkalis.(Gus)

BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dalam Sepekan Targetkan 10.860 Dosis Penerima

    BENGKALIS - Selama sepekan ini, Dinas Kesehatan (Diskes) secara serentak melaksanaan vaksinasi baik di titik yang ditentukan maupun di fasilitas pelayanan ke

  • 49 Pasien Covid di Kabupaten Bengkalis Dinyatakan Sembuh

    BENGKALIS - Hari ini terkonfirmasi 15 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis, Minggu 20 Juni 2021, 1 orang meninggal dunia dan 49 lainnya dinyatakan s

  • Satgas Covid-19 Bengkalis Jaring 30.847 Warga Pelanggar Prokes

    BENGKALIS - Tim Satuan Tugas (Satgas) Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 Kabupaten Bengkalis memberikan teguran kepada 30.847 warga Kabu

  • Reses Wakil DPRD Bengkalis, Syahrial Fokus Kesehatan dan Lapangan Kerja

    BENGKALIS- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Syahrial berkunjung ke delapan titik daerah pemilihnya dalam rangka menjemput aspirasi masyarakat di Pulau R

  • KOMENTAR