42 Anggota PPS Tebingtinggi Barat Resmi Dilantik

Sabtu, 11 November 2017 14:29
BAGIKAN:
TEBINGTINGGI BARAT - Sebanyak 42 orang dari perwakilan 14 Desa anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) se Kecamatan Tebingtinggi Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti, resmi dilantik dan dikukuhkan oleh Ketua PPK Kecamatan Tebingtinggi Barat. Acara berlangsung di Aula Kantor Camat Tebingtinggi Barat, Sabtu 11 November 2017.

Hadir saat pelantikan, Ketua KPU Kepulauan Meranti Abu Hamid, Camat Tebingtinggi Barat Helfandi M.Si, Kapolsek Tebingtinggi Barat Ipda B. Purba, Sekcam Tebingtinggi Barat Suyatno MM, Ketua PPK Ismunandar, Ketua Panwascam Rudi Kurniawan, Danpos Babinsa Alai dan Bhabinkamtibmas, serta seluruh Kades se Kecamatan Tebingtinggi Barat.

Dalam sambutannya, Camat Helfandi, menyampaikan dan berpesan kepada anggota PPS yang dilantik agar segera melakukan koordinasi dengan pihak-pihak atau pemangku kepentingan yang ada ditingkat desa masing-masing.

"Segera berkomunikasi dengan Kepala Desa untuk kesekretariatan, dan persiapan pendataan DPS dan DPT," ungkapnya.

Dikatakan Helfandi, tahapan-tahapan untuk pelaksanaan Pilgubri tentunya sudah ada jadwalnya di KPU atau Panwascam. Oleh PPS, pesan dia, lakukan tahapan-tahapan tersebut dengan benar apalagi terkait dengan data-data pemilih jangan copy paste data-data pemilu sebelumnya.

"Jangan sampai orang yang sudah meninggal pun masih ada datanya. Untuk itu, saya intruksikan juga kepada para Kades agar dapat membantu anggota PPS kita terkait dengan hal tersebut dan dapat memfasilitasi apa yang menjadi kebutuhan dalam tugasnya selagi tidak menyalahi aturan dan mekanisme yang ada," pintanya.

Selanjutnya, mantan Camat Tebingtinggi Timur itu juga meminta kepada para anggota PPS bagaimana kiranya Kecamatan Tebingtinggi Barat tingkat partisipasi pemilih untuk Pilgubri 2018 nanti diatas 70 persen, karena berdasarkan pemilu-pemilu baik itu Pilkades, Pilbup, Pileg, Pilpres termasuk Pilgubri sebelumnya Kepulauan Meranti khususnya Tebingtinggi Barat, sesuai data partisipasi pemilih selalu dibawah 70 persen.

"Ini adalah tugas berat kita bersama, terutama PPK dan PPS termasuk Kades untuk melakukan sosialisasi dan membawa masyarakat untuk datang ke TPS pada hari H tersebut, dan saya meminta bagaimana PPS setiap desa bisa membuat inovasi-inovasi agar masyarakat kita tertarik untuk hadir di TPS pada saat Pilgubri nanti," pungkasnya.(rls/nur)
BAGIKAN:
KOMENTAR