Bagong Buka Resmi Festival Lampu Colok Kuala Alam, Bengkalis

Rabu, 21 Juni 2017 21:57
BAGIKAN:
Pembukaan lampu colok Kuala Alam
BENGKALIS -Pergelaran lampu colok Desa Kuala Alam, Kecamatan Bengkalis dibuka secara resmi oleh Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bengkalis, Masuri SH, Rabu (21/6/2017) malam.

Lampu colok merupakan tradisi di Bengkalis setiap menyambut Ramadhan ke 27. Warga Bengkalis biasa menyebutnya malam 27 likur.

Pada festival lampu colok tahun ini, pemuda dibawah komando Karang Taruna desa setempat membentuk miniatur Masjid.

Selain itu, Desa Kuala Alam juga menggelar Pasar Tujuh Likur yang diisi hasil kreativitas warga setempat. Warga setempat sangat antusias menyaksikan pembukaan lampu colok.

Ketua Kadin dalam sambutannya merasa tersanjung diberikan kesempatan ketiga kalinya untuk meresmikan festival lampu colok di desa tersebut.

Menurutnya, kreatifitas pemuda dan warga Desa Kuala Alam patut diapresiasi. Ada festival lampu colok dibarengi pasar tujuh likur menunjuk bahwa Kuala Alam mempunyai potensi besar untuk maju.

"Saya bangga, desa ini merupakan desa penuh kreatif, inovatif dan mempunyai potensi besar, "ungkapnya.

Hadir penjabat Kades Kuala Alam, ketua BPD, tokoh masyarakat, dan ketua Karang Taruna.(pen/red/pog)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dalam Sepekan Targetkan 10.860 Dosis Penerima

    BENGKALIS - Selama sepekan ini, Dinas Kesehatan (Diskes) secara serentak melaksanaan vaksinasi baik di titik yang ditentukan maupun di fasilitas pelayanan ke

  • 49 Pasien Covid di Kabupaten Bengkalis Dinyatakan Sembuh

    BENGKALIS - Hari ini terkonfirmasi 15 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis, Minggu 20 Juni 2021, 1 orang meninggal dunia dan 49 lainnya dinyatakan s

  • Satgas Covid-19 Bengkalis Jaring 30.847 Warga Pelanggar Prokes

    BENGKALIS - Tim Satuan Tugas (Satgas) Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 Kabupaten Bengkalis memberikan teguran kepada 30.847 warga Kabu

  • Reses Wakil DPRD Bengkalis, Syahrial Fokus Kesehatan dan Lapangan Kerja

    BENGKALIS- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Syahrial berkunjung ke delapan titik daerah pemilihnya dalam rangka menjemput aspirasi masyarakat di Pulau R

  • KOMENTAR