Ketua IKSS Kabupaten Bengkalis Tutup Usia

Senin, 02 Mei 2016 17:58
BAGIKAN:
Bupati Bengkalis ta'ziah dikediaman almarhum ketua IKSS Kabupaten Bengkalis
BENGKALIS -Innnalillahi wainna ilaihi rojiun. Kabupaten Bengkalis kembali kehilangan salah seorang putra terbaiknya. Senin (2/5/2016), tokoh masyarakat Kabupaten Bengkalis yang juga Ketua Ikatan Keluarga Sulawesi Selatan  (IKSS) Kabupaten Bengkalis, H Isnanung, berpulang ke rahmatullah.

Sebagai sahabat yang selama ini cukup dekat, meskipun hari ini jadwal kegiatan yang diikuti Bupati Bengkalis Amril Mukminin cukup padat, mantan Kepala Desa Muara Basung, Kecamatan Pinggir ini, masih menyempatkan diri melayat ke rumah duka, di Jalan Al Muslihun, Desa Wonosari, Kecamatan Bengkalis.

Turut mendampingi Amril yang berkunjung ke rumah duka sekitar pukul 15.30 WIB itu, diantaranya Asisten Perekonomian dan Pembangunan H Heri Indra Putra, Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika H Ja'afar Arief, Kepala Badan Pengelolaan Bencana Daerah dan Pemadam Kebakaran M. Jalal, Kepala Bagian Humas Johansyah Syafri, dan Lurah Damon Awaluddin Hasibuan.

Sebelum mengucapkan rasa bela sungkawa kepada keluarga, dengan dipimpin Awaluddin, Amril bersama rombongan membacakan talil dan do'a untuk almarhum yang dalam keseharian dikenal ramah dan murah senyum ini serta akrab dipanggil H Nanung ini.

Usai itu, Amril langsung ingin mengucapkan rasa duka cita kepada istri almarhum. Namun karena kondisinya belum memungkinkan, hal itu kemudian hanya dititipkannya kepada salah seorang adik almarhum.

"Kami, baik atas nama pribadi, keluarga dan pemerintah Kabupaten Bengkalis, mengucupakan belasungkawa yang sedalam-dalamnya. Semoga almarhum berpulang dalam keadaan khusnul khotimah," ujar Amril kepada adik almarhum.

Kemudian, sambung suami Kasmarni ini, segala kesalahannya diampuni serta amal kebaikannya diterima dan ditempatkan di tempat yang sebaik-baiknya di sisi Allah SWT. Serta, keluarga yang ditinggalkan, tabah, sabar dan ikhlas menerima cobaan ini.

Sementara salah seorang tetangga yang juga kerabat dekat almarhum, H Rusni menjelaskan, H Isnanung meninggal dunia sekitar pukul 12.30 WIB di RSUD Bengkalis karena penyakit asam lambung yang dideritanya.

Dan, kata Rusni, almarhum yang meninggalkan seorang istri dan dua orang anak itu, akan dikebumikan hari ini juga di komplek pemakaman umum Jalan Wonosari Tengah.

"Saat ini keluarga tengah menunggu kedatangan putri tertua beliau yang kuliah di Pekanbaru yang masih dalam perjalanan," ujar Rusni seraya mengatakan putra kedua almarhum baru tamat SMA.

Selain dikenal sebagai tokoh masyarakat, Isnanung juga aktif dalam pembinaan olahraga di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan ini.

Sampai meninggal dunia, Ketua IKSS yang sehari-hari kerab menggunakan kopiah Bugis ini, tercatat sebagai bendahara Pengurus Kabupaten Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia Bengkalis yang diketuai mantan anggota DPRD Bengkalis dari Partai Kebangkitan Bangsa, Misliadi.

Sebelum Amril dan rombongan, Wakil Bupati Bengkalis H Muhammad terlebih dahulu melayat ke rumah duka.

Sejumlah kerabat dan teman dekat terlihat di rumah duka, diantaranya tokoh masyarakat yang Ketua Ikatan Keluarga Melalyu Bengkalis Bersatu H Izhar Atan atau yang akrab dipanggil Atan Petot.(Gus)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dalam Sepekan Targetkan 10.860 Dosis Penerima

    BENGKALIS - Selama sepekan ini, Dinas Kesehatan (Diskes) secara serentak melaksanaan vaksinasi baik di titik yang ditentukan maupun di fasilitas pelayanan ke

  • 49 Pasien Covid di Kabupaten Bengkalis Dinyatakan Sembuh

    BENGKALIS - Hari ini terkonfirmasi 15 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis, Minggu 20 Juni 2021, 1 orang meninggal dunia dan 49 lainnya dinyatakan s

  • Satgas Covid-19 Bengkalis Jaring 30.847 Warga Pelanggar Prokes

    BENGKALIS - Tim Satuan Tugas (Satgas) Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 Kabupaten Bengkalis memberikan teguran kepada 30.847 warga Kabu

  • Reses Wakil DPRD Bengkalis, Syahrial Fokus Kesehatan dan Lapangan Kerja

    BENGKALIS- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Syahrial berkunjung ke delapan titik daerah pemilihnya dalam rangka menjemput aspirasi masyarakat di Pulau R

  • KOMENTAR