Lembaga Pengelola Cagar Biosfir Giam Bukit Batu - Siak Kecil Rakor Dengan UNESCO

Rabu, 01 April 2015 16:12
BAGIKAN:
Herman Mahmud
BENGKALIS  -Lembaga Pengelola Cagar Biosfer Giam Siak Kecil-Bukit Batu yang sudah terbentuk dibawah kendali Gubernur Riau, Selasa (31/3) lalu kembali melakukan rapat koordinasi dengan Executive Director Man and The Biosphere (MAB) UNESCO-Indonesia, Prof. Dr. Yohanes Purwanto

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Perkebunan dan Kehutanan Kabupaten Bengkalis, Ir.Herman Mahmud kepada wartawan, Rabu (1/4).Herman mengatakan ada tiga fokus  yang menjadi pembahasan dalam rapat koordinasi tersebut, diantaranya masalah ekonomi, lingkungan dan riset.

"Selama ini lembaga pengelola cagar biosfir sudah di SK kan oleh Gubernur, namun MAB Lipi menginginkan langsung ditangani Kabupaten, maka kemarin dilakukan rapat koordinasi dengan pihak yang berhubungan langsung dengan Giam Bukit Batu - Siak Kecil ini," sebut Herman.

Rapat koordinasi itu kata Herman dihadiri oleh Kepala Bappeda Kabupaten Bengkalis Jondi, Kepala Disbudparpora Kabupaten Bengkalis Eduar, Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan, Kepala Balitbang, Kepala BLH dan dari perwakilan Sinarmas Group.

Keberadaan Cagar Biosfer Giam Siak Kecil-Bukit Batu sebagai satu dari 553 cagar biosfer yang tersebar di 124 negara dan tergabung dalam "UNESCO's World Network of Biosphere Reserves (WNBR)" menjadi begitu penting dan berharga bagi Indonesia.  

"Hutan rawa gambut Suaka Margasatwa Giam Siak Kecil seluas 84.967 hektare dan Suaka Margasatwa Bukit Batu seluas 21.500 hektare, merupakan bagian dari "eco-region" hutan Sumatera yang sebelumnya telah diidentifikasi LIPI sebagai sebuah areal yang didiami sedikitnya 159 jenis burung, 10 jenis mamalia, 13 jenis ikan, 8 jenis reptil berikut 52 jenis tumbuhan langka dan dilindungi," paparnya.

"Melihat keberadaan Giam Siak Kecil – Bukit Batu yang  telah menjalankan berbagai peran, mulai dari fungsi konservasi, penelitian dan pengembangan serta pembangunan berkelanjutan, sayang sekali kalau tidak kita jaga. saat ini kan banyak kebakaran hutan dan lahan, semua kita ingin cover kembali jangan sampai itu terjadi lagi dan menjadi sasaran masyarakat tak bertanggung jawab," tambah Herman 

Untuk itulah, lanjut dia, dibentuk kelembagaan dalam rangka menangani semua permasalahan tersebut, "Ketuanya langsung pak Bupati" tutup Herman Mahmud.(Gus)


BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dampingi Komandan Korem 031/WB, Bustami HY Ikut Salurkan Bantuan Sembako

    BENGKALIS - Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Bengkalis, Bustami HY, mendampingi Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Lizardo Gumay dan Kapolres AKBP Hendra

  • Sambut Hari Bayangkara ke 74, Polsek Bengkalis Bersihkan Tempat Ibadah

    BENGKALIS - Menyambut Hari HUT Bayangkar ke 74 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2020, Kepolisian Sektor Bengkalis, Polres Bengkalis megisi kegiatan dengan meng

  • Tim Gugus Covid 19 Terus Sosialisai Protap Kesehatan

    BENGKALIS - Personel Koramil 01/Bengkalis, bersama anggota Polsek Bengkalis melaksanakan giat aturan tentang penerapan pendisiplinan protokol kesehatan kepad

  • Personel Koramil 01/Bengkalis Sosialisasi Protap Kesehatan Kepada Warga dan Pedagang di Taman Andam Dewi dan Capcin

    BENGKALIS - Patroli bersama dan himbauan kepada masyarakat tentang aturan penerapan pendisiplinan protokol kesehatan kepada masyarakat terus dilakukan jajara

  • KOMENTAR