Mati Tak Beraturan, Kantor PLN Pakning Diserbu Warga

Rabu, 03 Februari 2016 09:41
BAGIKAN:
Warga datangi kantor PLN Sei Pakning
BUKIT BATU -Kantor PLN sub rayon Sungai Pakning sekitar pukul 19.30 wib, Selasa (2/2) malam diserbu warga dari berbagai desa yang ada di Kecamatan Bukit Batu, pasalnya warga merasa kesal pemadaman yang tidak beraturan setelah dilakulkannya pemidahan jaringan dari area dumai dan tidak menggunakan PLTD lagi.

"Siapa yang mau mengganti kerusakan barang-barang elektronik kami yang rusak, masak lampu hari ini saja sudah 20 kali mati hidup," kata salah seorang warga..

Melihat banyaknya warga yang mendatangi kantor PLN, sejumlah personil dari Polsek Bukit Batu pun sudah mulai melakukan pengamanan ddi kantor PLN tersebut, dipimpin oleh Kapolsek Kompol Sugeng meminta warga untuk tidak melakukan hal-hal yang tidak diinginkan..

"Saya minta warga bersabar atas kondisi listrik yang terjadi saat ini dan pihak PLN sedang berupaya melakukan perbaikan," himbau Kapolsek..

Namun warga tetap berkumpul ditambah lagi kondisi yang gelap mengakibatkan kemacetan dijalan, selain itu warga ingin kejelasan dari pihak PLN atas kondisi pemadaman yang terjadi saat ini..

"Kami kemari ingin kejelasan dari pihak PLN, sejak dipindahkannya jaringan ke ara dumai banyak persoalan yang timbul yakni tidak beraturannya pemadaman sementar kondisi listrik di dumai sendiri tidak mengalami pemadaman," Ujar Zulfan Mahendra warga desa Sungai Selari..

Hal yang sama juga diungkapkan H.Rusdi Ispandi yang menilai PLN seolah memaksakan untuk pemakaian jaringan dari Dumai dan tidak menggunakan PLTD lagi, sementara PLN dinilai belum siap untuk pemindahan jaringan ini..

"Kita terima kalau dipindahkan ke jaringan dari Dumai, tetapi sebelum dipindahkan PLN harus mempersiapkan terlebih dahulu jaringan yang ada dan tidak ada terjadi pemadaman yang merugikan masyarakat," kata Rusdi Ispandi..

Sementara itu Lurah Sungai Pakning Acil Esino yang berada dilokasi mengatakan bahwa persolan ini sudah sering dibahas dengan PLN dan direncnakan pada pagi ini dilaksanakan pertemuan dengan pihak PLN untuk mengatasi persoalan listrik yang terjadi saat ini..

"Kami minta perwakilan dari masyarakat dan juga UPIKA serta PLN untuk mengadakan pertemuan pada pagi ini dikantor Camat untuk mencari solusi terkait persolan listrik ini," kata Acil.(Gus)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dalam Sepekan Targetkan 10.860 Dosis Penerima

    BENGKALIS - Selama sepekan ini, Dinas Kesehatan (Diskes) secara serentak melaksanaan vaksinasi baik di titik yang ditentukan maupun di fasilitas pelayanan ke

  • 49 Pasien Covid di Kabupaten Bengkalis Dinyatakan Sembuh

    BENGKALIS - Hari ini terkonfirmasi 15 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis, Minggu 20 Juni 2021, 1 orang meninggal dunia dan 49 lainnya dinyatakan s

  • Satgas Covid-19 Bengkalis Jaring 30.847 Warga Pelanggar Prokes

    BENGKALIS - Tim Satuan Tugas (Satgas) Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 Kabupaten Bengkalis memberikan teguran kepada 30.847 warga Kabu

  • Reses Wakil DPRD Bengkalis, Syahrial Fokus Kesehatan dan Lapangan Kerja

    BENGKALIS- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Syahrial berkunjung ke delapan titik daerah pemilihnya dalam rangka menjemput aspirasi masyarakat di Pulau R

  • KOMENTAR