Pelipatan Surat Suara Pemilu Bengkalis Dimulai

Selasa, 04 Maret 2014 13:46
BAGIKAN:
agustiawan
petugas saat melipat surat suara dikantor KPU bengkalis
BENGKALIS, POG -  Hari ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Bengkalis mulai melakukan pelipatan suara dengan memperkerjakan 200 petugas. Sekitar Pukul 08.00 wib petugas pelipatan sudah berkumpul di halaman kantor KPU Bengkalis untuk mendengar terlebih dahulu pengarahan dari koordinator bagaimana tata cara pelipatan surat suara yang benar, selasa (4/3/2014).

Dari pantau dilapangan setiap petugas setidaknya melipati surat suara sebanyak 200 lembar, dan dibagi menjadi 5 kelompok dengan masing- masing kelompok terdiri dari 50 orang sertai di awasi oleh 5 orang petugas dari KPU bengkalis.

Ketua Koordinator Pelipatan Surat Suara KPU Bengkalis  Hendra Rianda Kepada Bengkalisone Mengungkap, hari ini pihaknya melipat surat suara khusus untuk Caleg DPRD Provinsi yang dilipat oleh petugas sebanyak 200 orang. Petugas ini sudah melalui pendataan melalui KTP.

"Petugas melipat surat suara mulai dari Pukul 08.00 wib hingga 12.00 wib, terus dilanjut siang Pukul 13.30 sampai pukul 17.00 wib serta dilanjut dengan malamnya Pukul 20.00 wib hingga pukul 23.00 wib. Masing- masing Petugas kita kasi 200 lembar surat suara yang harus dilipat sesuai dengan arahan serta sesuai dengan kemampuan petugas itu sendiri," ujar Hendra kepada bengkalisone.com.

Ditambahkan Hendra, Untuk mengejar Target pelipatan surat suara ini, dimana tanggal 20 maret mendatang pelipatan surat selesai dilaksanakan, pihak KPU sendiri masih membutuhkan sekitar 100 orang petugas tambahan lagi.

"Pada prinsipnya, untuk memenuhi target yakni tanggal 20 Maret mendatang pelipatan sudah selesai kita laksanakan, kita masih mengalami kekurangan petugas sekitar 100 orang lagi, mudah- mudahan dalam waktu dekat ini petugas bisa bertambah," ujar Hendra. (Gus)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Musim Penghujan Rentan Diare, Begini Penjelasannya

    BENGKALIS – Disamping penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) yang sering diderita oleh ribuan masyarakat Bengalis, pada saat kabut asap melanda Negeri Junjungan, Diar
  • Am Klaim Menang Di Pilkada Bengkalis, Heru Ucapkan Tahniah Kepada Amril

    BENGKALIS - Ketua Tim Pemenangan Paslon nomor urut dua Herliyan Saleh-Reza Pahlevi (HS), Heru Wahyudi mengucapkan selamat kepada Paslon nomor urut 1 Amril Mukminin- Muhamad (AM-Man
  • P2TP2A Harap Pelaku Pembuangan Bayi di Kuala Alam Secepatnya Ditangkap

    BENGKALIS -Pusat Pelayan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kabupaten Bengkalis berharap pihak Kepolisian mengusut tuntas dan menangkap pelaku pembuang bayi yang dite
  • PIK-R Nuansa SMANSA Solusi Masalah Para Remaja

    BENGKALIS -Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) yang bermukim di SMAN 1 Bengkalis siap menjadi sahabat sejati sekaligus memberikan solusi berbagai macam masalah bagi remaja
  • KOMENTAR