Penderita Kanker Payudara di Bengkalis Butuh Bantuan

Rabu, 04 Oktober 2017 21:18
BAGIKAN:
Soinah
BENGKALIS - Soinah (43) istri dari Abdul Kadir (46) RT01RW02 warga Desa Batang Duku, Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis membutuhkan uluran tangan.

Soinah mempunyai 3 orang anak dan dari 3 anaknya itu yang paling kecil baru berumur 3,5 tahun.

Dia mengidap penyakit Kanker Payudara sudah 1,5 Tahun lamanya. Disamping itu, suaminya bernama Abdul Kadir juga mengidap penyakit lumpuh dan hanya menggunakan kursi roda.

Kepala desa Batang Duku, Kecamatan Bukit Batu, Sapri membenarkan hal itu. Soinah, katanya, mengidap penyakit Kanker payudara. Sedangkan suami Soinah mengalami penyakit lumpuh.

"Si Soniah ini sudah mengidap penyakit kanker payudara selama 1,5 tahun dia hanya ibu rumah tangga. Sedangkan suaminya Abdul Kadir sakit cacat sehingga lumpuh sudah lama,"kata Sapri.

Diutarakan Sapri lagi, saat ini pihak pemerintahan Desa Batang Duku, sudah mengantarkan Soniah ke RS Pekanbaru, menggunakan Ambulance.

Dia berharap, Soinah yang merupakan warganya tersebut, diangkatkan penyakitnya oleh allah swt dan diberikan kesembuhan.

"Selain itu, saya juga berharap bagi dermawan agar dapat membantu Soniah ini untuk meringankan dalam pengobatan. Dan sekarang Soinah ini sudah berada di RSUD Arifin Ahmad,"kata Syafri dengan mengatakan sedang berada di Pekanbaru mengatarkan Soinah tersebut.

Ketua Baznas Kabupaten Bengkalis H. Ali Ambar ketika dihubungi wartawan mengatakan dan baru mendapatkan kabar itu, siap akan membantu.

"Tadi Kades juga sudah menghubungi ke Baznas Bengkalis dan isnyaAllah Baznas siap akan membantu. Disamping itu, Soinah yang merupakan keluarga kurang mampu ini, Baznas mengharapkan adanya para dermawan yang ingin berimfak dan bersedakah bisa langsung menyalurkan ke Baznas Bengkalis,"tutup Ali Ambar. (Gus)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dalam Sepekan Targetkan 10.860 Dosis Penerima

    BENGKALIS - Selama sepekan ini, Dinas Kesehatan (Diskes) secara serentak melaksanaan vaksinasi baik di titik yang ditentukan maupun di fasilitas pelayanan ke

  • 49 Pasien Covid di Kabupaten Bengkalis Dinyatakan Sembuh

    BENGKALIS - Hari ini terkonfirmasi 15 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis, Minggu 20 Juni 2021, 1 orang meninggal dunia dan 49 lainnya dinyatakan s

  • Satgas Covid-19 Bengkalis Jaring 30.847 Warga Pelanggar Prokes

    BENGKALIS - Tim Satuan Tugas (Satgas) Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 Kabupaten Bengkalis memberikan teguran kepada 30.847 warga Kabu

  • Reses Wakil DPRD Bengkalis, Syahrial Fokus Kesehatan dan Lapangan Kerja

    BENGKALIS- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Syahrial berkunjung ke delapan titik daerah pemilihnya dalam rangka menjemput aspirasi masyarakat di Pulau R

  • KOMENTAR