Festival Pantai Rupat

Potensi Wisata Rupat Butuh Belaian Dari Semua Pihak

Minggu, 17 Juli 2016 10:33
BAGIKAN:
Gubri, Bupati Bengkalis dan Rombongan dipantai Pulau Rupat
BENGKALIS -Untuk mendukung perkembangan potensi wisata Pulau Rupat, Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bengkalis Eduar berharap semua pihak berperan.

Menurutnya, Pulau Rupat dengan bentangan pantai pasir putih yang mencapai 12 KM belum di imbangi dengan infrastruktur yang bagus, telekomunikasi yang memadai, air bersih, listrik dan Perbankan.

"Pulau Rupat butuh belaian kita semua, butuh perhatian infrastruktrur, listrik, air bersih, saranan dan prasana telekomunikasi dan Perbankan agar pulau Rupat menjadi lebih molek dan dipandang oleh jiran tetangga,"kata Eduar dalam laporannya, Sabtu (16/7).

Dikatakan Eduar, Festival Pesta Pantai Rupat merupakan agenda tahun Pemerintah Kabupaten Bengkalis dalam mempromosikan wisata pulau Rupat.

"Festival Pantai Rupat merupakan event tahunan, tahun ini merupakan tahun ke 3, kegiatan ini terselenggara dengan kerjasama dengan Pemrov Riau,"imbuhnya.

Festival Pantai Rupat Diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Disbudparpora selama 3 hari, adapun sejumlah kegiatan yang digelar masing- masing lomba mencari kerang kepah, lomba boat pancung, lomba perahu hias, panjang pinang, jalan santai, zapin api dan pergelaran seni bidaya lainnya.(Gus)
BAGIKAN:
KOMENTAR